JAKARTA, Eranasional.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku dirinya belum mendapat undangan menghadiri acara perayaan HUT PDIP ke-51.
Jokowi mengatakan hal itu di sela-sela acara peresmian Jalan Tol Pamulang-Cinere- Raya Bogor di Gate Tol Limo Utama, Senin, 8 Agustus 2024.
“Belum dapat undangan,” kata Jokowi.
Sebagai informasi, PDIP akan menggelar acara perayaan HUT ke-51 dengan mengusung tema ‘Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang’.
Nanti, acara itu akan dibuka dengan pidato politik Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan pihaknya sudah mendengar bahwa pada tanggal 10 Januari Presiden Jokowi akan melakukan lawatan ke luar negeri di mana pada tanggal tersebut merupakan acara HUT PDIP ke-51.
“Kami sudah mendapat informasi bahwa Pak Presiden Joko Widodo akan melaksanakan tugas negara ke luar negeri, ke Filipina,” ujarnya.
Dia menekankan, bahwa acara HUT ke-51 PDIP akan fokus menyatu dengan rakyat.
Sementara itu, Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, membenarkan Jokowi akan ke luar negeri. Katanya, Jokowi akan melakukan kunjungan kerja ke sejumlah negara di kawasan ASEAN.
“Memang ada rencana melakukan kunjungan ke luar negeri, ke beberapa negara di kawasan ASEAN. Tapi untuk kepastiannya nanti saya update,” kata Ari di Istana Negara, Jakarta, Jumat, 5 Januari 2024.
Soal berapa lama Jokowi akan berada di luar negeri, Ari mengaku belum dapat memastikannya.
“Nanti saya akan update ke teman-teman wartawan,” pungkasnya. (*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan